Jumat, 04 April 2008

Gelar Pekerjaan

http://www.keithlim.com/postcards/mafia.jpg

Bila Anda adalah seorang pengusaha inilah tips-tips yang bisa diterapkan, bisa juga tidak, namun tips ini telah teruji keberhasilannya oleh para gembong mafia kelas kakap Al Capon. Asal positif kita bisa belajar dari siapa saja kan..?!. Dituturkan oleh Al Capon bahwa, gelar pekerjaan sangat penting. Itulah sebabnya bank-bank dan agen-agen periklanan mempunyai begitu banyak vice presidents.

Pelanggan-pelanggan penting ingin diladeni oleh "orang yang memegang otoritas. Begitu juga halnya dengan "orang dalam" di perusahaan Anda. Kadang-kadang orang yang ambisius rela menerima kenaikan gaji kecil jika promosi itu dibarengi dengan pemberian embel-embel gelar pekerjaan. Anda bisa memanfaatkan hal ini sebagai salah satu kekuatan dalam tawar menawar. Dunia ini hidup dari pretensi ikuti saja arusnya.

Gelar pekerjaan juga bisa dipakai sebagai ungkapan penghalus bagi pekerjaan kasar atau pekerjaan yang tidak disukai tetapi harus dilakukan(Seorang pembersih selokan menjadi "petugas sanitasi").

Beberapa orang pengamat mafia menyatakan bahwa gelar "bos segala bos" dicoret, karena hal itu menciptakan perasaan dengki dan permusuhan diantara para kepala keluarga. Semua bos itu ingin sederajat: tidak seorangpun ingin menjadi bawahan; karena itulah diciptakan kebijaksanaan satu orang satu suara. Dunia ini hidup dari pretensi.

0 komentar:

Recent Comments

About This Blog

  © People Skill 'Computer Logo' by mustyoud.blogspot.com 2008

Back to TOP